Minggu, 13 November 2011

Tips Membersihkan Wajah

Setiap orang tentu ingin memiliki wajah yang cantik dan sehat agar indah dilihat. Membersihkan wajah tidak sulit dilakukan,  namun kadangkala rasa malas yang menyerang atau cara yang kurang efektif membuat wajah tidak bersih sempurna dan akhirnya ditinggali jerawat atau komedo.
 

Ada beberapa hal yang dilakukan selama membersihkan kulit,  untuk itu silahkan simak tips membersihkan wajah berikut ini : 
  1. Mencuci tangan dengan sabun untuk menghilangkan kotoran dan noda pada tangan. Jangan sampai tangan kita malah membuat wajah menjadi kotor
  2. Membasuh wajah dengan menggunakan air hangat. Ini membantu membuat pori-pori menjadi terbuka sehingga kotoran dapat dengan lebih baik dikeluarkan. Selain itu juga  air hangat bisa  melarutkan minyak maupun riasan pada kulit wajah . Kemudian keringkan dengan menggunakan handuk
  3. Gunakan pembersih wajah dan gunakan dengan cara membentuk arah melingkar pada wajah. Diamkan selama beberapa saat, kira-kira 1 menit, kemudian keringkan dengan menggunakan handuk kecil atau tisu
  4. Setelah pembersih wajah dibersihkan, gunakan air dingin untuk membasuh wajah. Tujuannya agar pori-pori wajah tertutup lagi
  5. Langkah terakhir dalam membersihkan wajah adalah dengan menggunakan toner. Kapas yang telah dibasahi toner kemudian ditepuk-tepukan pada wajah. Toner berfungsi untuk mengangkat sisa kotoran yang tertinggal serta memberi rasa segar pada kulit. Tetapi jika Anda telah membersihkan kulit dengan seksama dan kulit terasa nyaman tanpa menggunakan toner, maka Anda tidak perlu menggunakannya. kedua hal tadi untuk merawat kulit Anda. Pilihlah toner yang tidak mengandung alcohol agar kulit tidak kering. Pada kemasan kosmetik, biasanya tertulis oil free.
Selamat Mencoba.
Sumber tulisan dan foto : Dari berbagai sumber hasil browsing

Tidak ada komentar:

Posting Komentar